Sambut Ramadhan Aktual Daerah Dan Perusahaan Akan Salurkan Bantuan Sosial

Siak- Sebentar lagi Umat Islam akan menyambut bulan suci Ramadhan. Bulan terbaik untuk meraih keberkahan dan pahala dengan berinfaq dan memperbanyak amalan. Dengan momen ini Perusahaan Pers Media aktual daerah kepala biro kabupaten Siak  membuat inisiatif akan melaksanakan  program sosial. Jumat 01/03/24.

Disampaikan Kepala Biro Kabupaten Siak Yudiansyah behwa perusahan pers media aktual daerah akan berkerja sama pihak ketiga yaitu salah satu perusahaan di kabupaten siak dan swadaya masyarakat.

“ kita dari perusahaan pers aktual daerah akan melakukan penyaluran bantuan uang dan sembako, kepada penerima yang sudah kita data , yaitu 50 orang untuk keluarga yang kurang mampu, 50 orang kaum wafa, 50 orang anak yatim dan piatu” sampai yudi

Lebih lanjut yudi menjelaskan kegiatan ini merupaka kegiatan dalam rangka menyambut  bulan suci ramadhan 1445 H , dengan ini kami mengajak masyarakat khusus nya kabupaten siak untuk terus bisa berbagi selama bulan suci ramadhan.

“Puasa di bulan rahmadhan adalah ibadah wajib untuk di laksanakan oleh umat muslim bagi yang mampu, dimana Bulan rahmadhan sendiri memiliki beribu keutamaan yang melimpah dan di janjikan ganjaranya yang luar biasa dalam setiap amal kebaikan yang di kerjakan.” Jelas Yudi. (admin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *